Bahasa Indonesia

Presiden Zanzibar Tanzania: Pembangunan Afrika Tak Lepas dari Tiongkok

CRIPublished: 2024-08-08 14:49:19
Share
Share this with Close
Messenger Pinterest LinkedIn

Pada tanggal 7 Agustus waktu setempat, Presiden Zanzibar Tanzania Hussein Mwinyi menghadiri upacara penandatanganan kontrak proyek pembangkit listrik fotovoltaik dan proyek lainnya yang diinvestasi dan dibangun oleh perusahaan Tiongkok. Dalam sebuah wawancaranya dengan wartawan China Media Group, Mwinyi mengatakan bahwa Forum Kerja Sama Tiongkok-Afrika adalah platform kerja sama penting untuk mencapai konsensus pembangunan. Ia sangat menantikan Forum KTT Kerja Sama Tiongkok-Afrika tahun 2024 yang segera akan diselenggarakan dan menyatakan bahwa dirinya akan belajar dari pengalaman Tiongkok di bidang pengentasan kemiskinan untuk menyejahterakan masyarakat setempat.

Mwinyi mengatakan, melalui Forum Kerja Sama Tiongkok-Afrika, ia berharap Tanzania dapat menarik lebih banyak investasi, dan ia juga menyampaikan terima kasih atas dukungan Tiongkok kepada Tanzania. Pembangunan Afrika tidak dapat lepas dari Tiongkok, dan Tiongkok telah memberikan kontribusi yang sangat besar. Baik di bidang infrastruktur, pertanian, pariwisata, maupun bidang-bidang lainnya, Tiongkok telah mencapai perkembangan yang luar biasa. Tiongkok juga mempunyai prestasi besar lainnya, yaitu berhasil memberantas kemiskinan. Ia berharap dapat belajar dari pengalaman Tiongkok, agar masyarakat setempat dapat terlepas dari kemiskinan.

Share this story on

Messenger Pinterest LinkedIn