Bahasa Indonesia

Kemenlu Tiongkok: “Hubungan Diplomatik” Beberapa Negara dengan Daerah Taiwan Harus Dikoreksi

criPublished: 2024-11-05 11:08:23
Share
Share this with Close
Messenger Pinterest LinkedIn

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Mao Ning, pada hari Senin kemarin (4/11) menyatakan, beberapa negara termasuk Palau memelihara “hubungan diplomatik” dengan daerah Taiwan, tindakan tersebut tidak hanya melanggar kepentingan negara dan rakyatnya sendiri, tapi juga melanggar Resolusi No.2758 Majelis Umum PBB, dan melanggar kedaulatan Tiongkok, tindakan tersebut harus diperbaiki.

Menurut laporan, kandidat presiden Palau yaitu presiden Palau saat ini, Whipps menyatakan bahwa beberapa waktu lalu, Tiongkok telah memberi tekanan, menuntut Palau memutuskan “hubungan diplomatik” dengan daerah Taiwan.

Menanggapi hal tersebut, Mao Ning menyatakan, di dunia ini sudah terdapat 183 negara yang menjalin hubungan diplomatik dengan Tiongkok berdasarkan prinsip Satu Tiongkok, dan tren utama sejarah yang menjunjung prinsip Satu Tiongkok tidak dapat dihalangi.

“Tiongkok menyambut baik tokoh-tokoh berwawasan dari negara-negara tersebut untuk menyadari tren umum sejarah dan tren zaman, menghormati kedaulatan dan keutuhan wilayah Tiongkok, dan sesegera mungkin memilih untuk berpihak di sisi keadilan internasional. Persahabatan tidak mengenal kata terlambat, Tiongkok bersedia memulai babak baru hubungan diplomatik dengan negara-negara tersebut berdasarkan prinsip Satu Tiongkok,”ujar Mao.

Share this story on

Messenger Pinterest LinkedIn