Bahasa Indonesia

Xi Jinping Lakukan Inspeksi ke Provinsi Anhui

CRIPublished: 2024-10-18 16:39:29
Share
Share this with Close
Messenger Pinterest LinkedIn

Presiden Tiongkok Xi Jinping baru-baru ini melakukan inspeksi ke Provinsi Anhui Tiongkok. Pada kesempatan itu, Xi Jinping menekankan bahwa Provinsi Anhui hendaknya mengimplementasi semangat Kongres Nasional ke-20 PKT dan Sidang Pleno ke-3 Komite Sentral Ke-20 PKT secara mendalam, secara komprehensif mengimplementasi konsep pembangunan baru, mengembangkan keunggulan strategi-strategi pembangunan nasional, terus berupaya untuk membangun sumber inovasi iptek yang berpengaruh penting, tempat perkumpulan industri baru, dataran tinggi baru reformasi dan keterbukaan, serta kawasan transisi hijau yang komprehensif bagi pembangunan ekonomi dan sosial, terus mencapai kemajuan lebih besar yang baru dalam pengintegrasian mendalam pola pembangunan yang baru, mendorong pembangunan berkualitas tinggi dan pembangunan komprehensif Anhui yang indah, merintis babak baru Anhui dalam modernisasi ala Tiongkok.

Tanggal 17 hingga 18 Oktober, Xi Jinping berkunjung ke Anqing dan Hefei, untuk melakukan inspeksi dan peninjauan ke area budaya dan sejarah, serta taman inovasi iptek.

Pada hari Rabu sore (17/10) kemarin, Xi Jinping menginspeksi kota Tongcheng, Anqing. Xi Jinping mengunjungi Liuchixiang, untuk mengenal sejarah dan pewarisan di Liuchixiang. Beliau menekankan untuk meningkatkan perlindungan terhadap sejarah dan budaya, menjunjung transformasi kreatif dan pembangunan inovatif, berkoordinasi untuk mengembangkan budaya maju sosialis, meneruskan budaya revolusioner, dan mewarisi budaya tradisional bangsa Tionghoa yang unggul, memperkukuh dasar budaya tata kelola sosial.

Seusai berkunjung ke Anqing, Xi Jinping mengunjungi Kota Sains Binhu di Hefei, untuk menginspeksi pameran hasil-hasil penting bidang inovasi iptek di Provinsi Anhui. Xi Jinping menunjukkan, untuk mendorong modernisasi ala Tiongkok, harus mengutamakan ilmu pengetahuan dan teknologi, dan inovasi iptek merupakan jalan yang harus ditempuh. Para peneliti ilmu pengetahuan merupakan tulang punggung untuk mendorong modernisasi ala Tiongkok, diharapkannya mereka dapat berjuang keras dan berani berinovasi, menyumbangkan kecerdasannya demi pembangunan negara kuat di bidang iptek.

123全文 3 下一页

Share this story on

Messenger Pinterest LinkedIn