Bahasa Indonesia

Sejumlah Organisasi Iptek Internasional Diresmikan di Beijing

criPublished: 2023-05-26 10:52:55
Share
Share this with Close
Messenger Pinterest LinkedIn

Forum Zhongguancun 2023 dibuka di Beijing pada hari Kamis kemarin (25/05). Acara pembukaan tersebut mengumumkan sepuluh hasil iptek penting dalam pembangunan pusat inovasi iptek internasional Beijing yang meliputi blockchain, pengobatan regeneratif, peresmian organisasi iptek internsional di Beijing dan lain-lain.

Tema forum tersebut adalah ‘Terbuka dan Bekerja sama, Berbagi Bersama Masa Depan’. Mulai tanggal 25-30 Mei, forum tersebut akan dibagi menjadi enam bidang utama, antara lain pertemuan forum, pameran, tranksaksi teknologi, perilisan hasil, kompetisi teknologi canggih, dan kegiatan pendukung, dan akan diadakan 150 lebih kegiatan.

Share this story on

Messenger Pinterest LinkedIn