Menjelang Forum Tingkat Tinggi Kerja Sama Internasional Satu Sabuk Satu Jalan ke-2, Presiden Xi juga mulai mengadakan pertemuan bilateral dengan pemimpin negara peserta forum. Rabu hari ini (24/4), Xi Jinping mengadakan pembicaraan dengan Presiden Chili Sebastian Pinera. Xi Jinping menilai tinggi hubungan Tiongkok-Chili.
Beliau mengatakan, Chili adalah negara Amerika Latin yang pertama menjalin hubungan diplomatik dengan Tiongkok, juga yang pertama mengakui status ekonomi pasar sempurna Tiongkok, serta menandatangani persetujuan perdagangan bebas bilateral dengan Tiongkok dan berhasil meningkatkan tarafnya. Tahun depan adalah genap 50 tahun terjalinnya hubungan diplomatik antara kedua negara. Kedua negara hendaknya menengok kembali sejarah dan meneropong masa depan, dan terus mengiparkan semangat berani menjadi yang pertama. Melalui kesempatan pembangunan bersama Satu Sabuk Satu Jalan, memperdalam saling percaya di bidang politik dan kerja sama pragmatis di berbagai bidang untuk mendorong hubungan kedua negara naik ke tahap yang baru.
Pinera mengatakan, sejak Chili dan Tiongkok menjalin hubungan diplomatik pada 50 tahun yang lalu, hubungan Chili-Tiongkok telah mencapai perkembangan yang besar. Beliau menilai tinggi prestasi besar yang telah dicapai Tiongkok dan sumbangan besar Tiongkok kepada umat manusia sejak Republik Rakyat Tiongkok berdiri pada 70 tahun yang lalu. Chili mendukung pembangunan bersama Sabuk dan Jalan serta mendorong interkoneksi regional. Chili akan belajar dari pengalaman sukses Tiongkok di bidang pembangunan inovasi dan pembangunan hijau, demi memperdalam dan memperluas kerja sama terkait.